Tangerang―Masyarakat melakukan Pilkada
serentak yang berlangsung pada 27 Juni 2018 kemarin. Arief R. Wismansyah merupakan calon tunggal dari Pilwalkot turut
berpartisipasi memberikan hak pilihnya. Diawali pada pukul 08:33 WIB,
Arief bersama istri pergi ke kediaman orang tuanya untuk melakukan 'sungkeman' yang berlokasi di samping Rumah Sakit Sari Asih, Karawaci
Tangerang.
“Kita minta doa orangtua dan keluarga mudah-mudahan orang tua
ridho. Serta ini dapat menjadi semangat bagi kami untuk melanjutkan
pembangunan di Kota Tangerang,” ucapnya.
Kemudian Arief bersama istri
berjalan kaki menuju TPS 7 di Jl. Sinar Hati no.1 Kelurahan Sukajadi,
Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang untuk melakukan pencoblosan. Lokasi tersebut
tidak jauh dari kediaman orangtuanya. Dalam perjalanannya menuju TPS,
Arief tampak akrab sekali dengan para warga sekitar, dan saling menyapa
dengan menebarkan senyuman. Arief segera mengambil surat suara lalu
masuk ke bilik suara ditemani sang istri. Dengan mengucapkan bismillah, Arief memberikan pilihannya.
“Mudah-mudahan hasil Pilkada tahun ini
bisa dijadikan hasil yang terbaik, karena akan menentukan Kota Tangerang
untuk pembangunan lima tahun ke depan,” pungkasnya sambil beranjak pulang
menuju ke kediaman orangtuanya.
Arief R.Wismansyah berpasangan
dengan Sachrudin dalam Pilwalkot Kota Tangerang kali ini. Keduanya akan
melawan kotak kosong, dikarenakan tidak ada calon yang lain.
(Nanda Dega, Widhia Seni, Kevin Gunawan, dan Joshua Tobanus)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Kerap Dipandang Sebelah Mata, Profesi Ini Ternyata Menjanjikan
Di kota-kota besar seperti Tangerang, industri fitness tengah gencar berada dalam fase perkembangan yang luar biasa, mulai dari pusat...
-
Proses Pembangunan Lahan Parkir UBD TANGERANG - Terkait area parkir yang sempit, Universitas Buddhi Dharma yang berlokasi di...
-
TANGERANG - Kantin Universitas Buddhi Dharma menyediakan berbagai macam makanan yang bervariatif, mulai dari makanan halal hingg...
-
TANGERANG – Olahraga karate kini telah berkembang pesat dan menjadi olahraga seni bela diri paling populer di seluruh dunia, khususnya Indon...
No comments:
Post a Comment